Foto:dok.Wulan Nur Oktaviani

Sebagai agenda tahunan, Himpunan Mahasiwa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (HMPS SATRASIA) selalu mengadakan kegiatan yang dinamakan dengan Pengenalan PraProfesi. Sebagai tema adalah “ Pengenalan Jurnalistik di Era Revolusi Industri 4.0 ”. Hal ini dipilih oleh HMPS SATRASIA karena pentingnya sebagai mahasiswa Bahasa dan Sastra Indonesia untuk menggali lebih dalam potensi diri , dengan sarana pendalaman tentang Jurnalistik di erah 4.0 tersebut. Sehingga, teori yang diperoleh akan diseimbangkan dengan langkah apa yang harus diambil pula, agar dapat menggali potensi dalam diri masing-masing mahasiswa. Adapun maksud dan tujuan dari diselenggarakanya kegiatan ini adalah :

  1. Mengembangkan potensi mahasiswa dalam bidang Tema ini dipilih oleh HMPS SATRASIA karena pentingnya sebagai mahasiswa Bahasa dan Sastra Indonesia untuk menggali lebih dalam potensi diri mereka, dengan sarana pendalaman tentang jurnalistik di erah 4.0 tersebut. Sehingga teori yang mereka dapatkan dapat diseimbangkan dengan langkah apa yang harus mereka ambil, untuk dapat menggali potensi dalam diri masing-masing mahasiswa
  2. Sebagai wadah pengetahuan mahasiswa dalam bentuk nyata dilapangan
  3. Menumbuhkan sikap cinta tanah air, nusa, dan bangsa serta peduli terhadap lingkungan
  4. Mengoptimalkankontribusi mahasiswa dalam memberlakukan potensi bahasa dan sastra Indonesia dalam bidang Jurnalistik
  5. Menambah ilmu pengetahuan dan pengalaman di bidang Jurnalistik, dan
  6. Meningkatkan wawasan keilmuan dan kreativitas mahasiswa serta memiliki rasa cinta tanah air, serta dapat membentuk kepribadian mahasiswa yang berkepribadian positif, berkarakter, tanggap, dan mampu menghadapi tantangan masa depan. HMPS Satrasia menyajikan dua materi menarik, yaitu “JURNALISTIK oleh Dr. Wadji, M.Pd ” dan “PENGEMBANGAN IDE DAN MENULIS oleh Dr. Rahutami, M.Hum”. Beliau berdua adalah dosen di Program Studi Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia dan sangat berkompeten dalam bidangnya. Acara yang diselenggarakan pada tanggal 13-14 Nopember 2021 dan bertempat di Ruang A1 Unikama ini telah diikuti oleh 23 mahasiswa angkatan 2020 dan 28 mahasiswa angkatan 2021. Walaupun acara dilaksanakn secara daring, namun semangat dari peserta kegiatan dan panitia tetap tinggi. “Alhamdulillah, lancar acaranya dan dihadiri oleh Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, tadi”, seperti yang disampaikan oleh Wulan Nur Oktaviani selaku Ketua Umum HMPS Satrasia. sembari dia tersenyum.

HMPS SATRASIA Unikama, Pengenalan PraProfesi (P3)